KABUPATEN  TAMBRAUW

Kabupaten Tambrauw adalah salah satu kabupaten di Provinsi Papua Barat, Pusat pemerintahan berada di Fef. Dasar hukum pembentukan kabupaten ini adalah Undang-Undang Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 56 dengan perubahan Pasal 3 ayat (1) sesuai Keputusan Mahkamah Konstitusi RI Nomor 127/PUU-VII/2009, tanggal 25 Januari 2009. Kabupaten ini diresmikan oleh Menteri Dalam Negeri Indonesia, Mardiyanto pada 29 Oktober 2008. Penunjukan pejabat bupati sementara dilakukan pada tanggal 15 April 2009 di Jakarta dengan menunjuk Menase Paa sebagai pejabatnya. Berdasarkan Keputusan Mahkamah Konstitusi RI Nomor 127/PUU-VII/2009, tanggal 25 Januari 2009, Kabupaten Tambrauw dibentuk dari sebagian bekas wilayah Kabupaten Sorong dan Kabupaten Manokwari dengan distrik yaitu: Distrik Abun, Distrik Amberbaken,Distrik Fef, Distrik Kebar, Distrik Kwoor, Distrik Miyah, Distrik Moraid, Distrik Mubrani, Distrik Sausapor, Distrik Senopi, Distrik Yembun

 

POTENSI SUMBER DAYA ALAM

Sektor pertambangan              :  Migas, Biji Besi, Nikel, Batu Bara, Tembaga, fosfor, Emas

Sektor perikanan                      :  Ikan Tengiri, Kakap, cakalang, Lobster, Teripang

Sektor pertanian                       :  Kacang Tanah, Palawija

Sektor Perkebunan                  :  kakao, Kelapa, Pisang Baka

Sektor peternakan                    :  Sapi, Babi, Kambing

Sektor kehutanan                  Sektor Kehutanan                     :  Meranti,Kayu langgua, Kayu Matoa,Damar,Rotan,Kayu Lawang

DESTINASI WISATA

Pulau Sausapor,Werur dan Pulau Dua

Merupakan wisata sejarah yang terdapat di kabupaten tambrauw berupa sisa-sisa benda bersejarah dari peninggalan perang dunia ke -II.

Pantai Jamursbamedi

Merupakan obyek wisata Penyu Belimbing  sepanjang kurang lebih 5 km di kampung saubeba Distrik abun. Daerah parawista Jamursbamedi ini di bina oleh  Yayasan WWF Papua Wilayah Kabupaten Sorong. daerah wisata ini di kunjungi oleh pencinta lingkungan hidup dan para peneliti dari berbaga negara di dunia,seperti Australia, Jepang, Belanda,Prancis, Jerman, New Zealand Dan Singapur.

Daerah ini dapat dijadikan darah tujuan wisata yang menarik karena terkenal dengan Penyu Belimbing yang hanya terdapat pada 3 (tiga) tempat di dunia Yakni Amerika selatan,India Dan Indonesia (Provinsi Papua Barat Kususnya Di Distri Abun Kabupaten Tambrauw).